UTBK Biologi SMA Kelas 12
Latihan soal pilihan ganda UTBK Biologi SMA Kelas 12 dan kunci jawaban.
Preview 10 soal pertama:
Susunan kromosom yang dimiliki oleh sel tubuh manusia adalah….
A. Sel tubuh laki-laki : 22AAXX
B. Sel sperma 22ay atau 22AX
C. Sel tubuh perempuan : 22AAXY
D.Sel telur : 22AXX
E. Sel sperma 22AY dan 22 AX
Jawaban:
Salmonella typhosa merupakan bakteri anaerob yang menyebabkan penyakit tifus. Salmonella typhosa dapat menghasilkan hidrogen sulfida.
SEBAB
Salmonella typhosa merupakan bakteri gram negatif.
A. Pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab dan akibat.
B. Pernyataan benar, alasan benar, tetapi keduanya tidak berhubungan
C. Pernyataan benar dan alasan salah
D. Pernyataan salah alasan benar
E. Pernyataan dan alasan keduanya salah
Jawaban:
Diameter batang pohon mangga jauh lebih lebar dibandingkan dengan diameter batang jagung . Hal ini karena batang pohon mangga memiliki …
A. Meristem apikal
B. Meristem primer
C. Meristem sekunder
D. Meristem interkalar
E. Meristem aksilar
Jawaban:
Susunan basa nitrogen 1, 2, 3, dan 4 secara berurutan adalah…
A. Timin, sitosin, sitosin, timin
B. Timin, guanine, guanine, dan timin
C. Guanine, sitosin, sitosin, dan guanine
D. Sitosin, sitosine, timin, dan timin
E. Timin, sitosin, guanin, dan timin
Jawaban:
Seorang siswa kelas XI melakukan sebuah reaksi untuk mengetahui pengaruh senyawa X terhadap kerja enzim katalase. Dari hasil percobaan diketahui bahwa pemberian senyawa X menyebabkan air dan gas oksigen tidak dihasilkan dari reaksi tersebut. Setelah dilakukan penambahan konsentrasi H2O2,ternyata gas oksigen dan air yang dihasilkan meningkat. Berdasarkan hasil tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa…
A. Senyawa X merupakan inhibitor kompetitif
B Senyawa X merupakan inhibitor nonkompetitif
C. Senyawa X merupakan aktivator enzim katalase
D. Senyawa X merupakan bagian non-protein penyusun enzim katalase
E.Senyawa X merupakan kofaktor yang meningkatkan kerja enzim katalase
Jawaban:
Bunga pers ian buttercup memiliki nama latin Ranunculus flammula ssp. flammula var, tenuifolis. Kata “Ranunculus” dan “tenuifolis” pada nama tersebut menunjukkan nama ….
A. Spesies dan genus
B. Genus dan petunjuk varietas
C. Spesies dan petunjuk subspecies
D. Subfilum dan petunjuk varietas
E. Subgenus dan petunjuk ras
Jawaban:
Dijumpai suatu asam nukleat dengan ciri-ciri sebagai berikut:
1. Mengandung gula deoksiribosa
2. Mengandung gula ribose
3. Mengandung basa adenine, guanine, sitosin dan urasil
4. Mengandung basa adenine, guanine, sitosin, dan timin
5. Memiliki konfigurasi double helix
Ciri-ciri struktur DNA adalah….
A. 1-2-5
B. 1-3-5
C. 1-4-5
D. 2-3-5
E. 3-4-5
Jawaban:
Karbohidrat disimpan dalam hati dalam bentuk…..
A. Lemak padat
B. Glikogen
C. Lemak cair
D. Pati
E. Karbon
Jawaban:
Untuk memperoleh antibodi dalam skala besar di bidang farmasi, dapat dilakukan dengan cara ….
A. Transplantasi gen
B. Teknologi hibridoma
C. Kultur jaringan
D. Totipotensi jaringan
E. Terapi genetic
Jawaban:
Ibu ingin mengetahui cara yang cocok untuk membuat kentang lebih empuk sebelum digoreng. Dia memotong kentang seperti stick sama besar. Kemudian, 3 potong kentang masing-masing dimasukan ke dalam 3 wadah air berbeda selama 60 menit. Ketiga wadah memiliki volume yang sama, namun berbeda konsentrasi gula. Wadah A hanya berisi air, wadah B air dengan konsentrasi gula 10%, dan wadah C air dengan konsentrasi gula 20%.
Kentang di wadah yang manakah yang akan lebih empuk dan berikan alasannya?
A. Tidak ada yang empuk karena gula dan air tidak memengaruhi kentang
B. Wadah A karena air cenderung masuk ke sel-sel kentang
C. Wadah B karena larutan gula hipertonis dibandingkan cairan pada kentang
D. Wadah C karena larutan gula menyebabkan penurunan tekanan turgor
E. Wadah A karena air hipotonis daripada larutan gula terhadap kentang
Jawaban:
Pilih soal berdasarkan kelas
SD Kelas 1 SD Kelas 2 SD Kelas 3 SD Kelas 4 SD Kelas 5 SD Kelas 6 SMP Kelas 7 SMP Kelas 8 SMP Kelas 9 SMA Kelas 10 SMA Kelas 11 SMA Kelas 12Preview Soal Lainnya:
› Soal #21679 : GrammarThat pencil is not _________, it’s mine.
A. You
B. Your
C. Yours
D. You’s
› Soal #75167 : Tema 8 SD Kelas 3
Rambu di atas memiliki arti ….
A. Dilarang belok kanan
B. Dilarang belok kiri
C. Dilarang berhenti
D. Dilarang Masuk
Materi Latihan Soal Lainnya:
- PTS PAI SMP Kelas 9 Semester 1 Ganjil
- PH SKI SMP Kelas 8
- Sejarah Bab 2 SMA Kelas 11
- Alat Pernafasan - IPA SD Kelas 5
- Ulangan Prakarya (PKK) SMA Kelas 11
- Tema 2 SD Kelas 1
- PH 1 IPA SD Kelas 5
- UTS Sejarah SMA Kelas 11 Semester 1 Ganjil
- Bahasa Indonesia Bab 1 & 2 SD Kelas 4
- PH Geografi SMA Kelas 12 KD 3.1 & 3.2