Latihan Soal Online

Kuis Sejarah Indonesia 1 SMA Kelas 12

Latihan soal pilihan ganda Kuis Sejarah Indonesia 1 SMA Kelas 12 dan kunci jawaban.


Pengiriman Kontingan Garuda (KONGA) yang melibatkan para anggota militer aktif Indonesia selain wujud pelaksanaan amanat konstitusi juga untuk ….

A. Meningkatkan kapasitas dan profesionalisme personel TNI

B. Menunjukkan kelebihan dari personel TNI

C. Meraih dukungan dan simpati masyarakat dunia

D. Membalas budi negara-negara yang terlibat konflik

E. Memberikan panggung politik bagi perwira berprestasi


Jawaban:

Berikut ini adalah latar belakang dibentuknya Misi Garuda yang kemudian disebut sebagai Kontingen Garuda (KONGA) adalah ….

A. Konflik di Vietnam tahun 1975

B. Konflik Timur Tengah tahun 1956

C. Konflik Kambodja tahun 1978

D. Konflik Bangladesh tahun 1887

E. Konflik Sudan tahun 1997


Jawaban:

Peraturan hukum laut internasional yang diadopsi oleh Belanda dalam Ordonantie 1939 berasal dari ….

A. Mare Clausum

B. Exclusive Economic Zone

C. Magna Charta

D. UNCLOS

E. ALKI


Jawaban:

Berikut ini adalah tokoh yang merupakan seorang ahli hukum yang ditugaskan oleh Ir. H. Djuanda untuk mencari dasar hukum tentang kondisi laut Indonesia adalah ….

A. Fijian Satya

B. Mochtar Kusumaatmadja

C. Hasjim Djalal

D. Ali Sastroamidjojo

E. Kolonel Pirngadi


Jawaban:

Konga sebagai satu misi perdamaian PBB dari Indonesia dalam ikut menegakkan perdamaian dunia. Juga berperan dalam berbagai tindakan dalam membantu penyelesaian konflik antar faksi atau antar Negara melalui jalan damai. Ini menunjukkan bahwa …

A. Usaha pencitraan Indonesia di dunia internasional

B. Memanfaatkan berbagai situasi untuk menjalin hubungan internasional

C. Usaha menghindari pertentangan antar negara

D. Indonesia lebih mencintai perdamaian

E. Indonesia memilki kemampuan yang tidak diragukan


Jawaban:

Sebelum dikenal sebagai Gedung Merdeka, tempat pelaksanaan Konferensi Asia Afrika di Bandung dikenal dengan nama ….

A. Isola

B. Sabuga Bandung

C. Societeit Concordia

D. Gedung Indonesia Menggugat

E. Savoy Homann


Jawaban:

Territoriale Zee Maritieme Kringen Ordonantie tahun 1939 adalah ….

A. Peraturan perbatasan wilayah yang dibentuk Belanda

B. Peraturan perbatasan antara residen dengan kabupaten

C. Peraturan hukum laut Indonesia yang dibentuk Belanda

D. Peraturan hukum laut dunia seluas 3 mil

E. Peraturan masukanya kapal asing oleh Belanda


Jawaban:

Berikut ini adalah isi dari Deklarasi Djuanda adalah ….

A. Indonesia bercorak maritim

B. Indonesia negara dengan beragam pulau

C. Indonesia merupakan negara yang diapit dua samudera

D. Indonesia merupakan negara yang diapit dua benua

E. Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki corak sendiri


Jawaban:

Konflik diberbagai negara menjadi objek dari pengiriman misi Garuda Indonesia. Hikmah yang dapat kita petik dari kondisi negara-negara yang bersengketa tersebut adalah ….

A. Tumbuhnya kepercayaan pemuda Indonesia untuk terlibat dalam perdamaian dunia

B. Indonesia mendapatkan pengakuan internasional dalam mengemban tugas perdamaian

C. Kesempatan mempererat hubungan diplomatic dengan negara yang menjadi objek misi

D. Menjadi bahan pertimbangan pemerintah dalam membutu

E. Mendapatkan pembelajaran bagi Indonesia untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan


Jawaban:

Berikut ini yang merupakan tujuan dari Konferensi Asia Afrika (KAA) adalah ….

A. Mempertimbangkan masalah kepentingan khusus dari bangsa-bangsa Asia-Afrika terkait kedaulatan nasional, nasionalisme, dan kolonialisme

B. Meninjau masalah-masalah Ras, Suku, dan Agama sebagai isu-isu penting untuk tercapainya negara- negara anggota KAA yang merdeka

C. Memupuk kesetiakawanan antara negara-negara yang tergabung dalam KAA untuk salin membantu dibidang ekonomi dan Hukum

D. Mengembangkan kerjasama dibidang militer untuk menjaga keamanan negara anggota KAA dari bangsa Kolonial, ancaman terorisme, dan isu keamanan dunia

E. Menjadikan negara-negara yang tergabung di KAA sebagai negara penguasa ekonomi terutama sektor Migas


Jawaban:

Deklarasi Djuanda dicetuskan oleh Djuanda Kartawidjaja pada 13 Desember 1957. Keterangan yang tepat terkait dengan deklarasi Djuanda ditunjukan oleh pilihan ….

A. Disusun sebagai bentuk protes terhadap hukum laut internasional yang dianggap kurang adil bagi Indonesia

B. Disusun sebagai suatu usaha bangsa Indonesia untuk memeperjuangkan batas wilayah laut Indonesia

C. Menjadi hukumterbaru bagi batas wilayah daratan dan udara Indonesia menggantikan hukum warisan Belanda

D. Disusun oleh Djuanda Kartawidjaja dengan memperhatikan masukan dari beberapa pakar hukum Internasional

E. Mendapat penolakan PBB beberapa negara kepulauan karena disusun secara sepihak dan bersifat subjektif


Jawaban:

Sebelum diadakan Konferensi Asia Afrika, kelima negara sponsor mengadakan konferensi pendahuluan dalam rangka membahas persiapan. Konferensi persiapan tersebut adalah ….

A. Konferensi Kolombo

B. Konferensi Bogor

C. Konferensi Tingkat Tinggi

D. Konferensi Burma

E. Konferensi Sponsorship


Jawaban:

Peran Indonesia dalam Konferensi Asia Afrika secara umum adalah ….

A. Menjadi panitia ad hoc untuk setiap penyelenggaraan KAA

B. Sebagai penengah bagi negara-negara anggota KAA yang sedang konflik

C. Sebagai pengambil keputusan mayoritas disetiap konferensi

D. Memprakarsai untuk mengadakan Konferensi dan sebagai tempat penyelenggaranya

E. Menjadi penyumbang dana terbesar disetiap konferensi


Jawaban:

Anti-kolonialisme, pro-perdamaian, tidak mengikat diri kepada salah satu blok militer, dan kerjasama atas dasar hidup berdampingan secara damaia. Penjelasan tersebut merupakan bentuk dari politik luar negeri Indonesia yang dikenal dengan sebutan ….

A. Bandung Spirit

B. Merdeka atau Mati

C. Semangat Dunia Ketiga

D. Freedom dan Supremacy

E. Bebas aktif


Jawaban:

Kontingen Garuda (KONGA) I ke Mesir dipimpin oleh ….

A. Letkol Infateri Hartoyo

B. Letkol Infateri M. Yusuf

C. Letkol Infateri Suadi Suromihardjo

D. Letkol Infateri Untung Suropati

E. Letkol Infateri Gatot Subroto


Jawaban:

Usaha pemerintah RI untuk mempertahankan wilayah laut perbatasan dengan negara lain dilatarbelakangi oleh ….

A. Terancamnya integrasi wilayah Indonesia karena adanya laut bebas diantara pulau-pulau Indonesia

B. Mempermudah Belanda melaksanakan politik adu domba karena kurangnya persatuan

C. Seringnya terjadi sengketa antar wilayah dan antar pulau sebagai akibat perbedaan yang ada

D. Terancamnya integrasi wilayah Indonesia karena adanya laut bebas diantara pulau-pulau Indonesia

E. Sulitnya komunikasi antar penduduk karena antar pulau wilayah dibatasi oleh laut bebas


Jawaban:

Konferensi berskala internasional yang diselenggarakan pada tahun 1955 adalah ….

A. Konferensi Tingkat Tinggi

B. Konferensi Gerakan Non Blok

C. Konferensi Asia Afrika

D. Konferensi Bogor

E. Konferensi Kolombo


Jawaban:

Alasan negara-negara maju cenderung menolak isi Deklarasi Djuanda adalah ….

A. Negara-negara penolak tidak mengakui negara pantai

B. Negara-negara penolak ingin menguasai laut Indonesia

C. Negara-negara penolak memiliki konsep maritim tersendiri

D. Negara-negara penolak tidak mengerti jati diri Indonesia

E. negara-negara penolak tidak mengenal konsep negara kepulauan


Jawaban:

Perhatikan peryataan berikut:

1. Kapal asing dapat bebas berlayar dan melewati wilayah tersebut

2. Menjadi bagian dari wilayah ekonomis yang dapat dimanfaatkan secara maksimal

3. Negara asing harus mendapatkan ijin bila ingin memanfaatkan sumber yang ada di wilayah tersebut.

Dari pernyataan tersurat diatas, merupakan pernyataan yang terkait dengan …

A. Batas wilayah territorial Republik Indonesia

B. Perjuangan dalam Deklarasi Djuanda

C. Persetujuan pengelolaan wilayah

D. Zona Ekonomi Ekslusif Indonesia

E. Tunutuan RI dalam hokum internasional


Jawaban:

Berikut ini adalah landasan hukum bagi Indonesia untuk membentuk Kontingen Garuda adalah ….

A. UUD 1945 Pasal 1 Ayat 1

B. Amanat konstitusi Alinea II Pembukaan UUD 1995

C. Amanat konstitusi Alinea IV Pembukaan UUD 1945

D. Amanat Pancasila sila kelima

E. Amanat Pancasila sila keempat


Jawaban:

Indonesia sebagai anggota PBB berusaha untuk dapat melaksanakan kewajibannya terutama dalam ikut serta mewujudkan perdamaian dunia dengan berbagai aktifitasnya berlandaskan aturan-aturan atau hukum yang berlaku di Indonesia. Salah satunya adalah pengiriman Kontingan Garuda. Landasan hukum (ideal) yang digunakan oleh pemerintah dalam pengiriman misi perdamaian dibawah PBB yang dikenal sebagai Kontingen Garuda (Konga) bagi Indonesia adalah ….

A. Alenia IV Pembukaan UUD 45 tentang ikut serta dalam mewuju

B. Kesadaran akan arti penting hubungan internasional

C. Hasil politik diplomasi antar negara dalam mewujudkan perdamaian dunia

D. Pancasila sebagai landasan dalam mengambil berbagai kebijakan publik

E. Kesadaran akan kebutuhan antra negara untuk saling melengkapi kebutuhan


Jawaban:

dari 25 negara yang diundang oleh panitia Konferensi Asia Afrika, terdapat satu negara yang menolak untuk hadir karena mereka masih berada di bawah penjajahan dan belum merdeka. Negara tersebut adalah ….

A. Federasi Afrika Tengah

B. Sudan

C. Pakistan

D. Yordania

E. Libya


Jawaban:

Pembentukan Misi Garuda tidak terlepas dari terbentuknya Misi Pemeliharaan Perdamaian PBB yang bertujuan untuk ….

A. Memelihara hubungan kerjasama internasional

B. Memelihara perdamaian kawasan Asia Tenggara

C. Memelihara perdamaian dan keamanan internasional

D. Memelihara sumber daya alam wilayah yang berkonflik

E. Menjaga wilayah yang berkonflik dari intervensi negara lain


Jawaban:

Kontingen Garuda yang dikirimkan ke Mesir adalah untuk membantu penyelesaian ….

A. Konflik antara Kuwait dengan Irak

B. Konflik antara Irak dengan Iran

C. Konflik perebutan saham antara Inggris dan Perancis di Terusan Suez

D. Konflik antara Mesir dan Irak

E. Konflik dan situasi tegang akibat krisis Suez


Jawaban:

Dampak Konferensi Asia Afrika terhadap eksistensi kehidupan bangsa Indonesia adalah ….

A. Indonesia memilih berpihak pada Blok Timur

B. Indonesia memilih berpihak pada Blok Barat

C. Indonesia berani melakukan nasionalisasi terhadap aset Belanda di Indonesia

D. Indonesia menjadi bangsa merdeka dan berdaulat

E. Indonesia berani melakukan privatisasi terhadap aset Belanda di Indonesia


Jawaban:

Materi Latihan Soal Lainnya:

Latihan Soal SD Kelas 1Latihan Soal SD Kelas 2Latihan Soal SD Kelas 3Latihan Soal SD Kelas 4Latihan Soal SD Kelas 5Latihan Soal SD Kelas 6Latihan Soal SMP Kelas 7Latihan Soal SMP Kelas 8Latihan Soal SMP Kelas 9Latihan Soal SMA Kelas 10Latihan Soal SMA Kelas 11Latihan Soal SMA Kelas 12


Tentang LatihanSoalOnline.com

Latihan Soal Online adalah website yang berisi tentang latihan soal mulai dari soal SD / MI Sederajat, SMP / MTs sederajat, SMA / MA Sederajat hingga umum. Website ini hadir dalam rangka ikut berpartisipasi dalam misi mencerdaskan manusia Indonesia.