Latihan Soal Online

Biografi - Bahasa Indonesia SMP Kelas 8

Latihan 20 soal pilihan ganda Biografi - Bahasa Indonesia SMP Kelas 8 dan kunci jawaban.


Riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh diri sendiri disebut…

a. Orientasi

b. Kejadian/masalah

c. Autobiografi

d. Biografi


Jawaban:

Aktivitas Soekarno di PNI menyebab sehinggakannya ditangkap dan kemudian dimasukkannya kepenjara Suka Miskin pada Bulan Desember 1927. Ia dikenal Belanda sebagai seorang tahanan yang mampu menghasut orang lain agar berfikir untuk merdeka sehingga Ia kemudian dianggap cukup bahaya oleh Belanda. Soekarno dibebaskan pada bulan Desember 1931, Soekarno memunculkan pledoinya yang berjudul: “Indonesia Menggugat”, dimana Ia mengungkapkan bahwa bangsa Belanda sebagai bangsa yang serakah yang telah menindas dan merampas kemerdekaan bangsa Indonesia. Dari pledoi itu membuat Belanda semakin marah sehingga PNI bentukan Soekarno dibubarkan pada bulan Juli 1930.

Cuplikan teks di atas termasuk ke dalam…

a. Orientasi

b. Kejadian/masalah

c. Reorientasi

d. Interpretasi


Jawaban:

Gambaran awal tentang tokoh atau pelaku di dalam teks biografi secara umum disebut…

a. Orientasi

b. Kejadian/masalah

c. Reorientasi

d. Interpretasi


Jawaban:

Teks biografi berisi informasi yang bersifat faktual yang disajikan dalam bentuk…

a. Argumentasi

b. Deskripsi

c. Persuasif

d. Lisan


Jawaban:

Berikut adalah unsur kebahasaan teks biografi. Manakah yang termasuk ke dalam kata sifat?

a. Membaca

b. Pandai

c. Berenang

d. Belajar


Jawaban:

Di bawah ini merupakan ciri-ciri dari teks biografi!

1) Menceritakan perjalanan hidup seseorang.

2) Bersifat deskriptif dan nonfiksi.

3) Menceritakan tentang suatu fenomena ilmu pengetahuan.

4) Berisi tentang suatu argumen penulis.

5) Terdiri dari orientasi, kejadian/peristiwa, reorientasi.

Ciri-ciri di atas, manakah yang termasuk ke dalam ciri-ciri teks biografi?

a. 1,2,3

b. 1,4,5

c. 2,4,5

d. 1,2,5


Jawaban:

Berisi rangkaian peristiwa yang disusun secara kronologis menurut urutan waktu, yang meliputi kejadian-kejadian utama yang dialami sang tokoh disebut…

a. Orientasi

b. Kejadian/masalah

c. Reorientasi

d. interpretasi


Jawaban:

Mengapa pada tanggal 21 April diperingati sebagai hari Kartini?

a. Karena tanggal tersebut merupakan tanggal lahirnya R.A. Kartini.

b. Karena tanggal tersebut merupakan tanggal wafatnya R.A. Kartini.

c. Karena tanggal tersebut merupakan tanggal di mana R.A. Kartini mendirikan sekolah.

d. Karena tanggal tersebut merupakan tanggal diterbitkannya buku R.A. Kartini.


Jawaban:

B.J. Habibie adalah salah seorang tokoh panutan dan menjadi kebanggaan bagi banyak orang di Indonesia. Beliau adalah Presiden ketiga Republik Indonesia. Nama dan gelar lengkapnya Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie. Beliau dilahirkan di Pare-Pare, Sulawesi Selatan, pada tanggal 25 Juni 1936. Beliau merupakan anak keempat dari delapan bersaudara, pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA.Tuti Marini Puspowardojo. Habibie menikah dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962 dan dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.

Cuplikan teks biografi di atas termasuk ke dalam…

a. Orientasi

b. Kejadian/masalah

c. Reorientasi

d. Interpretasi


Jawaban:

Apa julukan dari Ki Hajar Dewantara?

a. Bapak proklamator Indonesia

b. Bapak pendidikan Indonesia

c. Ayam jantan dari timur

d. Penyair Indonesia


Jawaban:

Pada usia 14 tahun, seorang kawan ayahnya yang bernama Oemar Said Tjokroaminato mengajak Soekarno tinggal di Surabaya dan disekolahkan di Hoogere Burger School (H.B.S), setelah lulus pada tahun 1920, Ia melanjutkan ke Technische Hoge School (Sekarang menjadi ITB) di Bandung. Ia mengenyam pendidikan disana selama 6 tahun kemudian mendapatkan gelar Insinyur pada tanggal 25 Mei 1926.

Cuplikan teks di atas termasuk ke dalam…

a. Masa kecil tokoh

b. Riwayat pendidikan tokoh

c. Karir tokoh

d. Kegagalan tokoh


Jawaban:

Jelaskan mengenai reorientasi dalam struktur teks biografi!

a. Gambaran awal tentang tokoh atau pelaku di dalam teks biografi secara umum.

b. Berisi komentar evaluatif atau pernyataan simpulan mengenai rangkaian peristiwa yang telah diceritakan sebelumnya.

c. Berisi rangkaian peristiwa yang disusun secara kronologis menurut urutan waktu, yang meliputi kejadian-kejadian utama yang dialami sang tokoh.

d. Berisi tentang suatu dongeng yang menampilkan tokoh binatang sebagai pemeran utamanya.


Jawaban:

Di Indonesia, Habibie menjadi Menteri Negara Ristek/Kepala BPPT selama 20 tahun, ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), memimpin perusahaan BUMN strategis, dipilih menjadi wakil Presiden RI dan menjadi Presiden RI ke 3 setelah Soeharto mundur pada tahun 1998.

Cuplikan di atas termasuk ke dalam…

a. Kegagalan tokoh

b. Keberasilan tokoh

c. Kesengsaraan tokoh

d. Masa kecil tokoh


Jawaban:

Pernyataan di bawah ini, manakah yang termasuk pernyataan yang tepat mengenai teks biografi?

a. Teks yang berisikan riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh orang lain.

b. Teks yang berisikan tentang kejadian-kejadian di suatu daerah.

c. Teks yang berisikan tentang riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh dirinya sendiri.

d. Teks yang menceritakan tentang asal-usul suatu tempat.


Jawaban:

Teks biografi bersifat deskriptif dan nonfiksi. Apa arti dari deskriptif dan nonfiksi?

a. Menyebutkan dan nyata

b. Menyebutkan dan tidak nyata

c. Menjelaskan dan tidak nyata

d. Menjelaskan dan nyata


Jawaban:

Apa yang kamu ketahui tentang R.A. Kartini?

a. Seorang pahlawan yang membantu merebut hak-hak wanita Indonesia

b. Seorang penjajah dari Belanda

c. Seorang yang mudah menyerah

d. Seorang pahlawan yang tidak memiliki wawasan tinggi


Jawaban:

Ki Hajar Dewantra juga aktif dalam organisasi sosial dan politik. Pada tahun 1908, ia aktif di seksi propaganda Boedi Oetomo. Pada tanggal 25 Desember 1912, ia mendirikan Indische Partij bersama dengan Douwes Dekker, dan dr. Cipto Mangoenkoesoemo. Organisasi ini ditolak oleh pemerintahan Belanda alasannya ialah dianggap sanggup membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakan kesatuan untuk menentang pemerintah kolonial Belanda.

Semangat Ki Hajar Dewantara terus menggebu. Pada bulan November 1913 ia membentuk Komite Bumipoetra. Komite Boemipoetra melancarkan Koreksi terhadap Pemerintah Belanda yang ingin merayakan seratus tahun kebebasan Belanda dari penjajahan Prancis dengan menarik dan unik uang dari rakyat jajahannya.

Sifat apa yang dapat diteladani dari tokoh Ki Hajar Dewantara?

a. Tidak sanggup membangkitkan rasa nasionalisme

b. Mempunyai semangat yang tinggi

c. Tidak berkomitmen

d. Menerima penjajah masuk ke Indonesia


Jawaban:

Apa manfaat dari membaca teks biografi?

a. Untuk mengetahui kelemahan tokoh.

b. Untuk meneladani karakter tokoh.

c. untuk mendapat informasi tentang kegagalan tokoh.

d. Untuk menghargai pendapat orang lain.


Jawaban:

Nama lengkap B.J. Habibie yaitu…

a. Bara Jama Habibie

b. Bachtiar Jimie Habibie

c. Bacharuddin Jusuf Habibie

d. Bastian Jusuf Habibie


Jawaban:

Berikut yang termasuk ke dalam struktur teks biografi yaitu…

a. Inti

b. Interpretasi

c. Orientasi

d. Penilaian


Jawaban: