Sejarah Peminatan SMA Kelas 12
Latihan soal pilihan ganda Sejarah Peminatan SMA Kelas 12 dan kunci jawaban.
Preview 10 soal pertama:
Perang Teluk I adalah bentuk konfrontasi politik dan militer yang melibatkan Irak dan Iran. Perang ini berlangsung pada tahun 1980 hingga 1988 di kawasan Teluk Persia. Oleh karena itu, perang antara Irak dan Iran sering disebut sebagai Perang Teluk I. Terjadinya Perang Teluk I antara Irak dan Iran disebabkan oleh adanya masalah yang kompleks dan saling berkaitan antara kedua negara. Perang Teluk I tidak dapat dilepaskan dari konflik agama, ekonomi, kepentingan dan kekuasaan. Pada Perang Teluk I Iraq mendapat simpati dan bantuan dari bangsa Arab. Kondisi tersebut terjadi karena….
A. Iran mendapat bantuan militer dari Uni Soviet
B. Iran berambisi menguasai seluruh wilayah Timur Tengah
C. Iran merupakan negara penganut syiah yang dianggap menyimpang
D. Iran ingin menguasai seluruh jalur perdagangan minyak di Timur Tengah
E. Iran tidak mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina
Jawaban:
Perang Korea berkaitan erat dengan keputusan Kim Il Sung. Keputusan Kim Il Sung yang memicu terjadinya Perang Korea adalah…
A. menghilangkan pengaruh Amerika Serikat diKorea Utara
B. merebut Korea Selatan dari pendudukan Amerika Serikat
C. melakukan serangan bersenjata terhadap sudut-sudut kota di Korea Selatan
D. Berusaha menyatukan Korea dan menjadikannya sebagai negara komunis
E. menjadikan Korea Selatan sebagai lawan bersama negara nasionalis
Jawaban:
Arab Spring (al-Tsaurat al-Arabiyah) adalah istilah politik yang menggambarkan gelombang gerakan revolusioner disejumlah negara Timur Tengah pada tahun 2011 yang pemicu utamanya adalah ….
A. Penolakan terhadap investasi asing di pemerintahan
B. Penculikan terhadap para aktivis HAM
C. Pemerintahan yang diktator dan otoriter
D. Perekonomian yang memburuk di Timur Tengah
E. Pengaruh Amerika Serikat di Timur Tengah
Jawaban:
Pada tanggal 17 desember 2002 mahkamah Internasional telah memberikan kedaulatan atas Pulau Sipadan dan Pulau Ligitan kepada…
A. Indonesia
B. Malaysia
C. Vietnam
D. Thailand
E. Myanmar
Jawaban:
Perang ini merupakan konflik etnis paling destruktif setelah jatuhnya Uni Soviet pada Desember 1991 adalah perang.…
A. Nagorno-Karabakh
B. Bosnia-Herzegovina
C. Ceko-Slovakia
D. Jerman Barat-Jerman Timur
E. Korea Utara-Korea Selatan
Jawaban:
Perhatikan gambar berikut!
Berdasarkan gambar di atas, terdapat peranan negara lain dalam konflik antara Palestina dan Israel yang semakin memperkuat Israel dalam menguasai wilayah Palestina sampai saat ini. Negara yang dimaksud adalah ….
A. Rusia dan China
B. Libanon dan Amerika Serikat
C. Prancis dan Amerika Serikat
D. Inggris dan Amerika Serikat
E. Inggris dan Prancis
Jawaban:
Pada tangga 2 Agustus 1990 Irak berhasil menyerbu Kuwait. Alasan Saddam Hussein untuk menduduki Kuwait karena…
A. Sebelumnya Kuwait merupakan provinsi yang tidak terpisahkan dari Irak
B. Hutang Irak yang sangat besar akibat perang dengan Iran
C. Irak ingin memiliki wilayah laut yang lebih luas
D. Kuwait negara kecil tapi memiliki potensi minyak yang besar
E. Jawaban semuanya benar
Jawaban:
Perlawanan rakyat Palestina terhadap Israel telah berlangsung lama. Salah satu organisasi perlawanan yang bermarkas di Jalur Gaza dan beraliran Sunni adalah …
A. Fatah
B. Hamas
C. Palestinian Liberation Organization (PLO)
D. Palestinian National Authority (PA)
E. Hizbullah
Jawaban:
Pada tahun 2010-2011 kawasan Timur Tengah dilanda pergolakan politik yang dikenal sebagai Revolusi Melati, yakni sebuah revolusi untuk menumbangkan kediktatoran penguasa. Revolusi tersebut berawal dari Tunisia yang menjalar dengan cepat di Kawasan Timur tengah.
A. Dari wacana diatas dapat disimpulkan bahwa…
B. Bunga melati menjadi simbol perjuangan di negara Timur Tengah
C. Pergolakan politik di kawasan Timur Tengah berawal dari Revolusi Melati di Tunisia
D. Sebagian besar negara di kawasan Timur Tengah dikuasai oleh penguasa diktator
E. masyarakat di negara Tunisia menghendaki pergantian kekuasaan di pemerintahan
Jawaban:
Penyebab terjadinya Perang Teluk 3 adalah ….
A. Amerika menduga bahwa Iraq memiliki senjata pemusnah masal
B. Terjadi Revolusi Iran di bawah pimpinan Ayatullah Khomeini
C. Kembalinya Saddam Husein sebagai presiden Iraq
D. Serangan Iraq ke wilayah Kuwait
E. Perebutan kekuasaan di Teluk Persia
Jawaban:
Pilih soal berdasarkan kelas
SD Kelas 1 SD Kelas 2 SD Kelas 3 SD Kelas 4 SD Kelas 5 SD Kelas 6 SMP Kelas 7 SMP Kelas 8 SMP Kelas 9 SMA Kelas 10 SMA Kelas 11 SMA Kelas 12Preview Soal Lainnya:
› Soal #76283 : Ulangan Tema 8 SD Kelas 2Dengan teman yang berbeda agama, sebaiknya kita…
A. Menjauhi
B. Mengejek
C. Menghina
D. Menghormati
› Soal #27866 : Ujian Akhir Semester 2 Genap UAS PAI SMA Kelas 12
Kelanjutan potongan ayat di atas adalah….
Materi Latihan Soal Lainnya:
- SAS Seni Budaya SBK SD Kelas 4
- PAS Bahasa Mandarin SMP Kelas 9 Semester 2 Genap
- SAS IPAS SD Kelas 4 Semester 2 Genap
- PTS Bahasa Mandarin SMP Kelas 7 Semester 2 Genap
- PTS Bahasa Mandarin SMP Kelas 9 Semester 2 Genap
- UTS IPA SMP Kelas 8 Semester 2 Genap
- SAS IPS SMP Kelas 7 Semester 2 Genap
- SAS Al-Quran Hadits MTs Kelas 8
- SAS Prakarya SMA Kelas 11 Semester 2 Genap
- Surat - Bahasa Indonesia SMP Kelas 7