Latihan Soal Online

PPKn Bab 6 SMP Kelas 7

Latihan 20 soal pilihan ganda PPKn Bab 6 SMP Kelas 7 dan kunci jawaban.


Preview 10 soal pertama:

Sumber daya alam yang dimiliki negara Indonesia sangat melimpah tersebar di berbagai daerah yang akan dipergunakan demi kepentingan rakyat. Kekayaan alam setiap daerah di Indonesia merupakan….

A. Kekayaan bagi pemerintah pusat

B. Kekayaan seluruh bangsa Indonesia

C. Milik pemerintah daerah setempat

D. Milik pihak-pihak yang mengelola


Jawaban:


Pemerintah pusat di Indonesia memberikan kewenangan kepada pemerintah daerah untuk mengurusi berbagai urusan rumah tangga daerahnya masing-masing. Namun mengenai hal agama, politik luar negeri, pertahanan dan keamanan, yustisi, dan fiscal moneter tetap menjadi kewenangan pemerintah pusat. Hal tersebut sejalan dengan pengertian….

A. Demokrasi

B. Sentralisasi

C. Desentralisasi

D. Dekonsentrasi


Jawaban:


Berikut yang tidak termasuk bentuk partisipasi siswa terhadap kemajuan daerah dimana mereka bertempat tinggal adalah…

A. Memiliki keterampilan

B. Memiliki kekayaan

C. Belajar giat

D. Memiliki disiplin yang tinggi


Jawaban:


Persatuan dan kesatuan telah terbukti menjadi kekuatan bagi bangsa Indonesia dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan. Salah satu hal yang merupakan prinsip persatuan dan kesatuan bangsa adalah…

A. Bertanggung jawab

B. Kebebasan

C. Patriotisme

D. Bhineka Tunggal Ika


Jawaban:


Keterikatan daerah terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia ditegaskan dengan disepakati bentuk negara kesatuan yang menghendaki….

A. Terjadinya persamaan di dalam menggunakan bahasa daerah dan nasib.

B. Bersatunya seluruh wilayah Indonesia dalam satu negara

C. Hilangnya perbedaan adat istiadat di tiap-tiap daerah di Indonesia

D. Terciptanya keharmonisan hubungan rakyat dengan pejabat


Jawaban:


Perhatikan pernyataan berikut!

1) Menjaga wilayah dan kekayaan tanah air Indonesia

2) Mengabaikan ketahanan nasional

3) Menghargai dan menghormati pengorbanan para pejuang

4) Menghormati perbedaan suku, budaya, agama dan warna kulit

5) Melanggengkan kekuasaan pemimpin yang disukai

Pernyataan diatas yang menunjukkan perilaku positif yang dapat dilakukan warga negara dalam mempertahankan NKRI terdapat pada nomor…

A. 1, 2, dan 3

B. 1, 3, dan 4

C. 2, 3, dan 5

D. 3, 4, dan 5


Jawaban:


Berikut yang bukan merupakan contoh sikap yang menunjukkan kebanggaan terhadap keanekaragaman budaya bangsa adalah…

A. Menyanyikan lagu-lagu daerah

B. Melakukan parade atau pawai budaya

C. Menolak budaya dari daerah lain

D. Menggunakan karya bangsa sendiri


Jawaban:


Kepekaan warga masyarakat dalam mengatasi masalah lingkungan sangat menentukan keberhasilan otonomi yang dijalankan oleh pemerintah daerah. Salah satu bentuknya adalah…

A. Peduli terhadap warga lain dan membantu sesuai kemampuan

B. Mendekati warga lain yang dianggap bisa memberi keuntungan

C. Memanfaatkan potensi warga lain untuk kepentingan kelompok

D. Memenuhi keinginan sebagian warga dan pemimpinnya


Jawaban:


Sikap kita sebagai pelajar untuk mewujudkan cinta tanah air dan bangsa dapat dilakukan dengan…

A. Mengibarkan bendera Merah Putih

B. Menggantungkan hidupnya kepada bangsa dan negara

C. Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya setiap saat

D. Membawa naik baik bangsa di pentas internasional dengan berprestasi dalam berbagai bidang


Jawaban:


Dengan adanya otonomi daerah, potensi sumber daya alam dapat dikelolah oleh sumber daya manusia yang dimiliki oleh daerah setempat supaya daerah dapat berkembang maju. Peran daerah dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia antara lain….

A. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam berbagai bidang kehidupan

B. Meningkatkan pendapatan per kapita bagi masyarakat pedesaan

C. Mengali sumber dana sebesar-besarnya untuk pembangunan di daerah

D. Membantu pemerintah pusat dalam penarikan pajak untuk pembangunan nasional


Jawaban: