Latihan Soal Online

PPKn Bab 2 SMP Kelas 9

Latihan 25 soal pilihan ganda PPKn Bab 2 SMP Kelas 9 dan kunci jawaban.


Alasan mengapa bangsa Indonesia ingin merdeka dan membentuk negara sendiri dijelaskan oleh Pembukaan UUD 1945, yaitu karena ….

A. Bangsa Indonesia sudah terlalu menderita akibat kekejaman penjajah

B. Bangsa Indonesia memandang bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa

C. Bangsa Indonesia meyakini bahwa merdeka adalah pilihan semua masyarakat

D. Bangsa Indonesia sudah begitu lama hidup tertindas oleh penjajah


Jawaban:

Kalimat pertama proklasmasi dijabarkan oleh pembukaan UUD 1945 alinea ….

A. 1, 2, 3

B. 1, 2

C. 3, 4

D. 4


Jawaban:

Salah satu bunyi pasal dalam batang tubuh UUD 1945 yang menjabarkan pokok pikiran keadilan sosial adalah ….

A. Bahasa Negara ialah Bahasa Indonesia. (PASAL 36)

B. Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara (PASAL 34 ayat 1)

C. Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamnya dan kepercayaannya itu (PASAL 29 ayat 2)

D. Presiden dan Wakil Presiden dipilih dalam satu pasangan secara langsung oleh rakyat (Pasal 6A ayat 1)


Jawaban:

“Majelis Permusyawaratan Rakyat terdiri atas anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan anggota Dewan Perwakilan Daerah yang dipilih melalui pemilihan umum dan diatur lebih lanjut dengan undang-undang”

Di atas adalah bunyi pasal 2 ayat 1 UUD 1945. Jika dilihat dari isinya maka pasal tersebut merupakan penjabaran ….
___
A. Sila ketiga pancasila dan pokok pikran kedaulatan rakyat

B. Sila keempat pancasila dan pokok pikiran keadilan sosial

C. Sila keempat pancasila dan pokok pikiran kedaulatan rakyat

D. Sila ketiga pancasila dan pokok pikiran persatuan


Jawaban:

Bagian di dalam UUD 1945 yang berbentuk pasal-pasal disebut ….

A. Batang tubuh

B. Pembukaan

C. Penjelasan

D. Mukadimah


Jawaban:

Salah satu bunyi pasal dalam batang tubuh UUD 1945 yang menjabarkan pokok pikiran persatuan adalah ….

A. Bahasa Negara ialah Bahasa Indonesia. (PASAL 36)

B. Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara (PASAL 34 ayat 1)

C. Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamnya dan kepercayaannya itu (PASAL 29 ayat 2)

D. Presiden dan Wakil Presiden dipilih dalam satu pasangan secara langsung oleh rakyat (Pasal 6A ayat 1)


Jawaban:

Bunyi pasal 23 ayat 1 berbunyi “Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara sebagai wujud dari pengelolaan keuangan negara ditetapkan setiap tahun dengan undang-undang dan dilaksanakan secara terbuka dan bertanggung jawab untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat”.

Pasal tersebut merupakan penjabaran dari ….
___
A. Pokok pikiran keadilan sosial dan sila ketiga pancasila

B. Pokok pikiran keadilan sosial dan sila kelima pancasila

C. Pokok pikiran kedaulatan rakyat dan sila kelima pancasila

D. Pokok pikiran kedaulatan rakyat dan sila keempat pancasila


Jawaban:

Pemerintah membuat sebuah kebijakan yang bertujuan meningkatkan pendapatan masyarakat. Apa yang dilakukan oleh pemerintah tersebut merupakan praktik pengamalan pokok pikiran pembukaan UUD 1945, yaitu pokok pikiran ….

A. Persatuan

B. Keadilan social

C. Ketuhanan

D. kedaulatan rakyat


Jawaban:

Pasal 29 ayat 1 dan 2 merupakan penjabaran dari salah satu pokok pikiran pembukaan UUD 1945, yaitu ….

A. Persatuan

B. Keadilan social

C. Ketuhanan

D. kedaulatan rakyat


Jawaban:

Pada zaman orde baru terdapat lembaga tinggi negara yang bernama Dewan Pertimbangan Agung (DPA) karena pada saat itu UUD 1945 mengatur tentang DPA. Tetapi setelah amandemen (perubahan) UUD 1945, terdapat pasal yang menyatakan bahwa lembaga DPA dihapus. Akhirnya karena UUD 1945 mengatur bahwa DPA harus dihapus, maka lembaga tinggi tersebut pun akhirnya dibubarkan sehingga sekarang di Indonesia tidak terdapat lembaga DPA.

Uraian di atas membuktikan bahwa UUD 1945 menjadi hukum dasar yang mengatur ….
___
A. Kekuasaan lembaga-lembaga negara

B. Keberadaan lembaga-lembaga negara

C. Hubungan warga negara dengan negara

D. Cara menghapus lembaga-lembaga negara


Jawaban:

Menurut Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4, jumlah tujuan dibentuknya negara Indonesia berjumlah ….

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4


Jawaban:

Pembukaan UUD 1945 memuat aturan aturan yang paling mendasar bagi pembentukan negara Indonesia. Oleh karenanya pembukaan UUD 1945 disebut juga ….

A. Konstitusi negara Indonesia

B. Pokok kaidah negara yang fundamental

C. Dasar negara Indonesia

D. Konstitusi tertulis negara Indonesia


Jawaban:

UUD 1945 dirumuskan oleh …. dan disahkan oleh ….

A. BPUPKI – PPKI

B. PPKI – BPUPKI

C. PPKI – PPKI

D. BPUPKI – PPKI


Jawaban:

Selain di dalam teks proklamasi, pernyataan kemerdekaan juga terdapat di dalam pembukaan UUD 1945 alinea …

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4


Jawaban:

Salah satu bunyi pasal dalam batang tubuh UUD 1945 yang menjabarkan pokok pikiran kedaulatan rakyat adalah ….

A. Bahasa Negara ialah Bahasa Indonesia. (PASAL 36)

B. Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara (PASAL 34 ayat 1)

C. Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamnya dan kepercayaannya itu (PASAL 29 ayat 2)

D. Presiden dan Wakil Presiden dipilih dalam satu pasangan secara langsung oleh rakyat (Pasal 6A ayat 1)


Jawaban:

Berikut ini yang tidak termasuk ke dalam pokok pikiran pembukaan UUD 1945 adalah ….

A. Persatuan

B. Keadilan social

C. Ketuhanan

D. Kemerdekaan


Jawaban:

Jika kita berhasil melakukan sesuatu kita harus meyakini bahwa keberhasilan kita tersebut tidak akan terjadi jika tidak ada karunia dari tuhan. Hal ini sesuai dengan …

A. Pembukaan UUD 1945 alinea 1

B. Pembukaan UUD 1945 alinea 2

C. Pembukaan UUD 1945 alinea 3

D. Pembukaan UUD 1945 alinea 4


Jawaban:

Alinea pembukaan UUD 1945 ini menjawab hal-hal dasar mengenai pembentukan negara Indonesia, seperti tujuan negara, bentuk negara, dan dasar/ideologi negara. Alinea yang dimaksud adalah ….

A. Pembukaan UUD 1945 alinea 1

B. Pembukaan UUD 1945 alinea 2

C. Pembukaan UUD 1945 alinea 3

D. Pembukaan UUD 1945 alinea 4


Jawaban:

Kalimat kedua proklamasi dijabarkan oleh Pembukaan UUD 1945 alinea …

A. 1 dan 2

B. 1, 2, 3

C. 2

D. 4


Jawaban:

Perhatikan tata urutan peraturan perundang-undangan berikut!

1. UUD 1945

2. Tap MPR

3. Undang-undang / PERPPU

4. Peraturan Pemerintah

5. Peraturan Presiden

6. Peraturan Daerah

Peraturan yang ada di nomor 2 sampai 6 tidak boleh memiliki isi yang bertentangan denga nisi UUD 1945. Ini menunjukkan bahwa UUD 1945 merupakan ….

A. Konstitusi tertulis Indonesia

B. Hukum tertinggi di Indonesia

C. Hukum Dasar di Indonesia

D. Dasar Negara Indonesia


Jawaban:

Konstitusi tertulis negara Indonesia adalah ….

A. Pancasila

B. undang-undang dasar 1945

C. peraturan pemerintah

D. peraturan daerah


Jawaban:

Keberadaan dan kekuasaan lembaga tinggi negara di Indonesia diatur oleh UUD 1945. Hal ini menunjukkan bahwa UUD 1945 merupakan ….

A. Konstitusi tertulis Indonesia

B. Hukum tertinggi di Indonesia

C. Hukum Dasar di Indonesia

D. Dasar Negara Indonesia


Jawaban:

Tujuan akhir dari perjuangan bangsa Indonesia bukanlah kemerdekaan. Kemerdekaan hanyalah pintu gerbang menuju tujuan /cita-cita perjuangan bangsa kita yaitu ….

A. Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia

B. Memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa

C. Membentuk negara yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur

D. Memberikan pelayanan maksimal kepada semua masyarakat


Jawaban:

Nama lengkap konstitusi tertulsi negara indonesia adalah ….

A. Undang-Undang Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia Tahun 1945

B. Undang-Undang Dasar Negara Indonesia Tahun 1945

C. Undang-Undang Dasar Negara Kesatuan Indonesia Tahun 1945

D. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945


Jawaban:

Setelah merdeka bangsa Indonesia akan membentuk negara baru, yaitu negara Indonesia. Untuk membentuk negara baru maka dibutuhkan berbagai lembaga negara. Dibutuhkan juga kejelasan kekuasaan lembaga-lembaga negara itu. Lembaga negara apa sajakah yang akan ada sesuai dengan pembukaan UUD 1945 alinea ke-4?

A. Lembaga yang ada adalah lembaga legislative, lembaga eksekutif dan lembaga yudikatif

B. Tidak disebutkan, tetapi semuanya akan diatur oleh sebuah undang-undang dasar

C. Tidak disebutkan karena pada saat pembuatan pembukaan UUD 1945 belum terpikirkan

D. Lembaga Presiden, DPR, DPD, dan MPR


Jawaban: