Latihan Soal Online

Pendekatan, Konsep dan Prinsip Geografi - SMA Kelas 10

Latihan 15 soal pilihan ganda Pendekatan, Konsep dan Prinsip Geografi - SMA Kelas 10 dan kunci jawaban.


Preview 10 soal pertama:

Daerah dataran banjir bagi orang-orang yang lebih maju merupakan daerah rawan dan kurang berguna sebagai tempat tinggal. Sebaliknya, bagi masyarakat tertentu yang turun – temurun telah tinggal di daerah itu merupakan pilihan tempat tinggal yang cukup menyenangkan, walaupun harus disertai dengan berbagai pengetahuan dan ketrampilan untuk mengatasi kerawanan banjir dan memanfaatkan daerah itu. Hal ini dalam geografi merupakan konsep …

A. Pola

B. Morfologi

C. Lokasi

D. Nilai kegunaan

E. Jarak


Jawaban:


Prioritas pemerintah pusat saat ini adalah menggalakkan program Tol Laut yang dilakukan atas filosofi negara kepulauan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemajuan ekonomi di berbagai wilayah di Indonesia.

Pendekatan yang cocok untuk mengkaji fenomena tersebut adalah ….
_____
A. Pendekatan Spasial

B. Pendekatan Ekologi

C. Pendekatan Kompleks Wilayah

D. Pendekatan Kelingkungan

E. Pendekatan Keruangan


Jawaban:


Saat ini banyak sungai yang tercemar akibat pembuangan limbah secara sembarangan. Padahal, masih banyak penduduk yang masih memanfaatkan air sungai untuk keperluan sehari-hari. Namun, karena menggunakan sungai yang telah tercemar, banyak penduduk yang mengalami masalah kesehatan. Pendekatan geografi yang dapat digunakan untuk mengkaji gejala tersebut adalah pendekatan….

A. Keruangan

B. Kelingkungan

C. Kompleks wilayah

D. Spasial

E. Regional


Jawaban:


Banjir menggenangi daerah hilir akibat alih fungsi lahan hutan di daerah hulu menjadi permukiman dan aktivitas lainnya. Jika hujan dengan intensitas sedang dapat meningkatkan limpahan air sungai sehingga menyebabkan banjir di daerah hilir.

Pendekatan geografi untuk menganalisis gejala tersebut adalah ….
_____
A. Pendekatan Keruangan

B. Pendekatan Kelingkungan

C. Pendekatan Kompleks Wilayah

D. Pendekatan Ekologi

E. Pendekatan Korologi


Jawaban:


Limbah pabrik yang dibuang ke sungai mengakibatkan perubahan fisik dan biologi sungai sehingga berdampak buruk terhadap penduduk yang memanfaatkan sungai tersebut sebagai sumber mata pencaharian.

Untuk memecahkan masalah tersebut pendekatan geografi yang digunakan adalah…..
_____
A. Kelingkungan

B. Morfologi

C. Keruangan

D. Wilayah

E. Kompleks wilayah


Jawaban:


Wilayah Indonesia bagian barat terdapat hutan dengan tumbuhan berpohon besar selalu hijau sepanjang tahun. Hutan di Indonesia bagian timur yang didominasi padang rumput seperti sabana dan stepa di Nusa Tenggara Timur.

Fenomena geosfer tersebut dapat dianalisis menggunakan prinsip geografi yaitu…
_____
A. Interelasi

B. Korologi

C. Keterkaitan

D. Persebaran

E. Deskripsi


Jawaban:


Indonesia secara astronomis terletak di 6 LU – 11 LS dan 95 BT – 141 BT. Konsep geografi yang tepat adalah ….

a. jarak relatif

b. interaksi

c. deferensiasi

d. lokasi absolut

e. pola


Jawaban:


Bentuk muka bumi sebagai hasil proses geologis berupa pengangkatan, pengikisan, dan sedimentasi. Pulau-pulau di Indonesia banyak berpegunungan, lereng yang curam, lembah yang dalam. Daerah dengan pegunungan yang tinggi, lereng yang terjal jarang penduduknya atau bahkan tidak diminati manusia karena rawan erosi dan longsor. Kondisi ini berkaitan dengan …

A. Konsep morfologi

B. Konsep lokasi

C. Konsep jarak

D. Konsep aglomerasi

E. Konsep nilai kegunaan


Jawaban:


Kota Bandung memiliki terletak di daerah dataran tinggi sehingga cuacanya relatif sejuk sementara kota Cirebon berada di dataran rendah sehingga cuacanya relatif panas. Konsep geografi yang sesuai adalah ….

a. lokasi absolut

b. keterjangkauan

c. diferensiasi

d. asosiasi

e. morfologi


Jawaban:


Pengelompokan kawasan industri di daerah Bekasi merupakan kajian dari konsep geografi yaitu….

A. Interaksi interdependesi

B. diferensiasi area

C. jarak

D. aglomerasi

E. Nilai kegunaan


Jawaban: