Kuis Sosiologi 3 SMA Kelas 10
Latihan soal pilihan ganda Kuis Sosiologi 3 SMA Kelas 10 dan kunci jawaban.
Preview 10 soal pertama:
Ancaman non militer yang berdimensi ekonomi terbagi menjadi ancaman dari dalam negeri dan ancaman dari luar negeri. Berikut yang termasuk ancaman dari luar negeri pada dimensi ekonomi adalah….
A. Inflasi
B. Penggaguran
C. Kemiskinan
D. Infrastruktur yang tidak merata
E. Daya saing yang rendah
Jawaban:
Berikut ini yang termasuk ancaman non militer dalam bidang teknologi dan informasi…
A. Demokratisasi
B. Penyebaran berita hoaks
C. Liberalisme
D. Lunturnya nilai-nilai agama
E. Individualisme
Jawaban:
Amati teman-teman sekelas kamu. Pasti kamu akan menemukan berbagai perbedaan. Mulai dari suku, agama, dan ras. Perbedaan itu tidak akan menimbulkan ancaman jika kamu….
A. Menjalin pertemanan dengan teman sedaerah saja
B. Mengembangkan sikap etnosentrisme
C. Menganggap suku bangsanya lebih baik dibandingkan suku lain
D. Melandasi setiap pertemanan berdasarkan agama yang dianut
E. Memandang suku lain sama bagusnya dengan suku sendiri
Jawaban:
Salah satu bentuk ancaman dalam bidang ideologi yang pernah mencancam bangsa dan negara Indonesia adalah…
A. Terorisme
B. Kapitalisme
C. Radikalisme
D. Separatisme
E. Komunisme
Jawaban:
Warga negara Indonesia senantiasa perlu mewujudkan integrasi nasional dan waspada terhadap factor penghambat yang dapat mengganggu integrasi nasional. Contoh factor penghambat integrasi nasional adalah….
A. Rasa senasib seperjuangan
B. Semangat persatuan dan kesatuan
C. Pandangan hidup yang sama
D. Semangat toleransi yang kuat
E. Berpandangan etnosentrisme
Jawaban:
Paham kebebasan tanpa batas yang menitikberatkan pada kebebasan individu dalam berbagai kehidupan merupakan salah satu bentuk ancaman dalam bidang ideologi, yaitu…
A. Komunisme
B. Sosialisme
C. Radikalisme
D. Kapitalisme
E. Liberalisme
Jawaban:
Illegal fishing dan masuknya kapal perang Malaysia ke perairan Ambalat merupakan contoh ancaman militer berupa….
A. Agresi
B. Sabotase
C. Spionase
D. Pelanggaran batas wilayah
E. Pemberontakan bersenjata
Jawaban:
Salah satu ancaman dalam kehidupan bangsa Indonesia adalah ketergantungan masyarakat dalam menggunakan produk-produk dari luar negeri. Upaya yang dapat dilakukan pemerintah mengatasi hal tersebut adalah….
A. Menjual produk dalam negeri dengan harga mahal
B. Meningkatkan kualitas produk dalam negeri
C. Memudahkan bea cukai produk-produk impor
D. Memudahkan distribusi barang yang masuk ke negara
E. Menetapkan kebijakan-kebijakan baru yang mempermudah pembeli produk luar negeri
Jawaban:
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dapat menimbulkan dampak negatif yang dapat mengancam suatu negara. Salah satu dampak negatif kemajuan informasi dan teknologi tersebut adalah….
A. Mempermudah masyarakat dalam belanja
B. Masyarakat menjadi melek teknologi
C. Masyarakat dapat dengan mudah memperoleh informasi
D. Munculnya cybercrime
E. Masyarakat semakin mudah dalam berkomunikasi
Jawaban:
Meningkatnya daya beli masyarakat terhadap produk lokal merupakan keberhasilan strategi mengatasi dibidang….
A. Politik
B. Ekonomi
C. Sosial Budaya
D. Ideologi
E. Teknologi dan Informasi
Jawaban:
Pilih soal berdasarkan kelas
SD Kelas 1 SD Kelas 2 SD Kelas 3 SD Kelas 4 SD Kelas 5 SD Kelas 6 SMP Kelas 7 SMP Kelas 8 SMP Kelas 9 SMA Kelas 10 SMA Kelas 11 SMA Kelas 12Preview Soal Lainnya:
› Soal #41392 : Seni Budaya SMA Kelas 10Pengertian menggambar bentuk yang tepat adalah …..
A. Menggambar benda sesuai dengan kondisi aslinya
B. Menggambar sesuai dengan kemampuan mata melihat
C. Menggambar tanpa melihat contoh objek gambarnya
D. Menggambar untuk mengajak orang lain
› Soal #91570 : Kuis TIK SD Kelas 5
Cara membuat file atau dokumen baru pada program Microsoft Word adalah…
A. Office Button – New – Blank Dokumen
B. Office Button – New – Open
C. Home – New – Blank Dokumen
D. Insert – New – Blank Dokumen
E. Office Button – Home – New
Materi Latihan Soal Lainnya:
- PTS Akidah Akhlak MI Kelas 5 Semester Genap
- PTS Ekonomi SMA Kelas 11 Semester 2 Genap
- UTS Bahasa Jerman SD Kelas 1 Semester Genap
- PAT Bahasa Jerman SMA Kelas 10
- PLH SD Kelas 5
- Jikoshoukai - Bahasa Jepang SMA Kelas 10
- UTS Bahasa Jerman SD Kelas 6 Semester Genap
- Kuis Bahasa Mandarin SD Kelas 3
- Persiapan PAS IPA SMP Kelas 8
- Try Out Geografi SMA Kelas 10