Latihan Soal Online

Kedudukan dan Fungsi UUD 1945 - PPKn SMP Kelas 8

Latihan 20 soal pilihan ganda Kedudukan dan Fungsi UUD 1945 - PPKn SMP Kelas 8 dan kunci jawaban.


Sistematika UUD NRI yang hilang setelah diamandemen adalah …

A. pembukaan

B. batang tubuh

C. pasal-pasal

D. penjelasan


Jawaban:

Berikut ini yang tidak termasuk konvensi adalah …

A. pidato Presiden tanggal 16 Agustus

B. Foto Presiden dan wakil Presiden di kantor pemerintahan

C. Upacara bendera di Istana Merdeka pada tanggal 17 Agustus

D. Peraturan Pemerintah tentang pembatasan aktivitas saat Covid-19


Jawaban:

Berikut ini yang bukan merupakan contoh sikap melaksanakan dan mempertahankan UUD NRI Tahun 1945 di lingkungan sekolah adalah …

A. berteman dengan siapa saja tanpa membeda-bedakan

B. berpartisipasi dalam tim volunter korban bencana alam di daerah lain

C. menghargai pendapat teman sebagai wujud keadilan dalam berpendapat

D. mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru


Jawaban:

Negara Indonesia dalam membuat segala keputusan harus melibatkan rakyat, baik secara langsung maupun tidak langsung. Hal tersebut menunjukkan penerapan dari pokok pikiran Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 alinea ke- …

A. 4

B. 3

C. 2

D. 1


Jawaban:

UUD NRI Tahun 1945 secara resmi berlaku di Indonesia sejak …

A. 17 Agustus 1945

B. 18 Agustus 1945

C. 19 Agustus 1945

D. 20 Agustus 1945


Jawaban:

Berikut ini yang tidak termasuk alasan suatu negara memiliki UUD adalah …

A. ada kehendak dari warga negara agar terjamin haknya

B. ada kehendak dari penguasa negara untuk menjamin sistem pemerintah negara

C. ada kehendak para pembentuk negara tentang cara penyelenggaraan tatanegara

D. ada kehendak dari beberapa negara yang tidak ingin menjalin kerjasama


Jawaban:

Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 mampu menampung dinamika masyarakat dan akan tetap menjadi landasan perjuangan bangsa merupakan makna dari nilai …

A. luhur

B. lestari

C. universal

D. menyeluruh


Jawaban:

Pembagian kekuasaan antara lembaga pemerintahan dan nonpemerintahan dalam menyelenggarakan ketatanegaraan merupakan fungsi UUD NRI Tahun 1945 sebagai …

A. hukum dasar

B. alat pengontrol

C. alat penentu

D. alat pengatur


Jawaban:

Ciri demokrasi, perihal kekuasaan, diatur dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 alinea …

A. pertama

B. kedua

C. ketiga

D. keempat


Jawaban:

Hukum dasar tidak tertulis dikenal dengan istilah …

A. konveksi

B. konvensi

C. koneksi

D. korupsi


Jawaban:

Sumber hukum tertinggi dalam perundang-undangan adalah …

A. Pancasila

B. UUD 1945

C. Tap MPR

D. Peraturan pemerintah


Jawaban:

Hal yang tidak dijelaskan dalam UUD NRI Tahun 1945 adalah …

A. pengaturan sistem pemerintahan negara

B. hubungan antara negara dan warga negara

C. hubungan antara negara dan penduduk

D. hubungan dengan negara lain


Jawaban:

Pernyataan Proklamasi dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 ditegaskan dalam alinea …

A. pertama

B. kedua

C. ketiga

D. keempat


Jawaban:

Jumlah UUD NRI Tahun 1945 sebelum dilakukan perubahan adalah …

A. 36

B. 37

C. 73

D. 63


Jawaban:

Dalam Pembukaan UUD 1945 dijelaskan tentang dasar negara, yaitu …

A. Pancasila

B. Tap MPR

C. UUD 1945

D. Proklamasi


Jawaban:

Pada pasal 31 UUD NRI Tahun 1945 dikatakan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan. Hal tersebut menunjukan salah satu fungsi UUD NRI Tahun 1945, yaitu …

A. alat penentu

B. alat kontrol

C. alat pengatur

D. pengendali


Jawaban:

Tujuan khusus negara Indonesia tercantum dalam Pembukaan UUD NRI 1945 alinea keempat pada kalimat …

A. melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, memajukan kehidupan bangsa

B. ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial

C. mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

D. mewujudkan negara Indonesia yang berkedaulatan


Jawaban:

Dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 dituliskan bahwa bentuk negara Indonesia adalah negara …

A. kesatuan

B. serikat

C. kompleks

D. bagian


Jawaban:

Tujuan umum negara Indonesia tercantum dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 alinea keempat pada kalimat …

A. ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial

B. melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia

C. memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa

D. mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia


Jawaban:

Jumlah bab UUD NRI Tahun 1945 setelah dilakukan perubahan adalah …

A. 16

B. 21

C. 3

D. 4


Jawaban: